Penanggulangan Bencana & Damkar

Madiun 21 Oktober 2020 , Hari Ke 3 Kelurahan Patihan mengadakan penyuluhan. Kali ini sosialisasi tentang Penanggulangan Bencana Dan Pemadam Kebakaran. kali ini peserta sosialisasi dominan dengan bapak-bapak, RT, RW, Linmas, Hansip dan pemuda asli warga kelurahan Patihan.

Tim Damkar yang handal dan profresional memberikan materi dan pratikum bagaimana cara memadamkan kebakaran kecil ataupun besar kepada warga dan peserta sosialisasi kali ini.

Beberapa praktikum yang ditunjukkan sekaligus dipraktikan oleh warga berupa :

  • Cara memadamkan kebakaran dengan karung goni
  • Posisi yang benar saat memegang karung goni baik posisi tangan dan kaki. Tujuannya agar tidak terbakar saat berusaha memadamkan api.
  • Dengan tabung Apar. Nah, kali ini ada dua trik bagaimana memadamkan dengan tabung apar yaitu dengan trik menyemprot ke arah kanan-kiri sampai api padam (berasap tebal). dan arah acak atau memutar sampai api padam (berasap tebal)
  • Cara memadamkan api dari tabung gas (selang bocor) yaitu dengan menutup ujung selang yang mengeluarkan api dengan jempot kita sampai benarĀ² tertutup. dan jangan takut, karena trik ini sudah dibuktikan oleh tim yang profesional. dan tidak akan melukai (membakar) jempol.

Pada akhir acara, team Damkar memberikan sedikit wacana kepada warga Tujuan , Manfaat dan Hasil mempelajari cara memadamkan kebakaran. Jadi, untuk warga yang mendapati kejadian seperti pada pratikum hari ini, untuk tetap tenang dan tidak grogi, apabila dalam kondisi sangat urgent , semua warga dihimbau untuk memanggil bantuan dengan cara memanggil angka kebakaran.

Related Post

KAWASAN NGE-HITZZKAWASAN NGE-HITZZ

PATIHAN NGE-HITZ , SEGER DAN ASRI !! MEMILIKI BEBERAPA TANAMAN MULAI DARI HIDROPONIK,SISTEM POLYBAG, ATAU POT. DIBILANG NGE-HITZ KARENA KALAU PANEN KITA TINGGAL PANEN DAN BAGI-BAGI TETANGGA !!! HAHAHAHA BELI